Dari beberapa template Toko Online dengan shopping cart yang saya bagikan sebelumnya, banyak kendala yang dihadapi, khususnya bagi mereka yang menggunakan mata uang non top currency (dollar, Euro dan Pounds). Khusus untuk kali ini, saya akan membagikan 2 buah template Toko Online Cart dengan menggunakan fasilitas Invoice Email. Singkatnya begini, jika ada pesanan lewat fitur shopping cart Anda akan menerima langsung lewat email tanpa harus membuat form order, dan pesanan pembeli sesuai dengan produk yang di order lewat fitur shopping cart. Kelebihan lain adalah seorang pemesan pun juga akan menerima email dari barang yang dibelinya.
Untuk kali ini, saya memodifikasi 2 buah template yang pernah saya bagikan sebelumnya, yaitu Johny Blackstore dan Johny Magstore khusus untuk mata uang Rupiah (Rp). Oke langsung saja ya
Johny Sip Deh
Template ini persis sama dengan Johny Blackstore, hanya beda warnanya saja dan tambahan fitur related post di bawah postingan. Untuk tutorial cara membuat postingan dan pemasangan widget yang ada pada template ini, silahkan dibuka artikel Johny Blackstore, Template Toko Online Asal Jadi
Simpan semua file javascript pada template ini pada Google Code sendiri, download filenya :
Saya akan menjelaskan cara kerja shopping cart dengan menggunakan fitur email invoice secara sistematis disini. Sebagai contoh kasus, saya memesan barang lewat cart pada demo template diatas seperti gambar berikut ini :
Setelah klik "Order Email", si pemesan diharuskan untuk mengisi formulir yang muncul seperti pop up berikut ini :
Kemudian klik OK button, setelah itu si pemesan akan diarahkan untuk mengisi email, nama, alamat, nomer telepon yang bisa dihubungi. Setelah semuanya diisi, pemesan akan mendapatkan notifikasi email seperti gambar berikut ini :
Perhatikan produk-produk yang dipesan, sama dengan barang yang dipesan lewat shopping cart. Dan si pemilik toko online, dalam hal ini sebagai penjual pasti juga akan menerima notifikasi email dari pembeli atau pemesan produk seperti gambar berikut ini :
Setelah proses diatas, pemesan dan penjual tinggal melakukan finalisasi proses transaksi melalui data-data yang sudah tercantum dalam email yang dikirim.
Setting Template
Untuk merubah setelan transaksi online pada template ini, cari kode berikut ini pada Edit HTML :
Kode warna biru diatas yang harus Anda ganti, sesuaikan dengan kebutuhan data Anda sehingga konsumen lebih percaya untuk membeli produk dari toko online yang Anda kelola.
Dan jika Anda ingin setting pembayaran dengan Paypal tinggal merubah kode berikut :
simpleCart.checkoutTo = Email;Ganti email dengan Paypal dan rubah IDR dengan mata uang top currency yang Anda inginkan. Hapus data pada kode diatas yang tidak diperlukan.
simpleCart.currency = IDR;
Untuk mengaktifkan fungsi reply komantar pada template ini, ganti Blog ID pada template ini pada Edit HTML (jangan lupa centang expand widget template) : 4486072018930286729 setelah ketemu ganti dengan blog ID anda
Johny Muantab
Template ini modifikasi dari Johny Magstore, bedanya template ini menggunakan satu sidebar di sebelah kiri. Cara membuat postingan dan memasang widget sama persis dengan Johny Magstore template, untuk itu silahkan jika Anda ingin menggunakan template ini dibuka kembali artikel Johny Magstore, Template Magazine untuk Toko Online.
Simpan semua file javascript pada template ini pada Google Code sendiri, download filenya :
Template ini sama dengan template Johny Sip Deh, menggunakan invoice email payment method (sistem pembayaran lewat email).
Setting Template
Cari kode di bawah ini pada Edit HTML, untuk mengoptimalkan data mengenai toko online yang Anda kelola :
Kekurangan dari sistem pembayaran dengan invoice email ini, Anda harus mempunyai hosting sendiri untuk menyimpan script email invoice yang berupa file PHP. Karena blogger belum support PHP dan tidak ada hosting gratis khusus untuk menyimpan file PHP. Untuk kedua template ini saya menggunakan hosting dari blog dimana saya berperan sebagai admin disitu. Jika Anda ingin mengganti atau merubah kalimat dan bahasa yang ada di email invoice, syarat utama anda harus mempunyai file PHP invoice email dan hosting untuk menyimpannya.
Awalnya saya ragu untuk membagikan kedua template ini, karena jika hosting yang saya pakai untuk menyimpan file PHP ini tidak diperpanjang bisa-bisa fitur invoice email yang saya pasang pada template itu tidak lagi berfungsi. Mengingat masih banyak pembuat toko online blogger berbayar yang menekuni bidang ini sebagai sumber mata pencaharian, tidak etis rasanya jika saya membuka semua rahasia pembuatan toko online blogger dengan invoice email payment method ini. Jadi silahkan Anda membuat sendiri file PHP dengan menggunakan dreamweaver, atau masuk ke situs http://stackoverflow.com disana banyak sekali dasar-dasar untuk membuat sebuah file PHP untuk email invoice.
Demikian tadi dua template toko online dengan model pembayaran lewat invoice email, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tulis pesan Anda di kotak komentar. Selamat mencoba dan selamat menikmati Tahun Baru 2013 bagi yang merayakan.... semoga bermanfaat.
Penting untuk diperhatikan bagi pengguna kedua template diatas :
Penting untuk diperhatikan bagi pengguna kedua template diatas :
- Buatlah sebuah page atau halaman statis dengan judul : Terima Kasih.
- Isi terserah Anda, contoh bisa dilihat disini http://johnysip-deh.blogspot.com/p/terima-kasih.html
- Halaman ini digunakan untuk redirect URL setelah selesai pengisian formulir pemesanan.
- Download Template Toko Online Dengan Invoice Email
0 komentar: