Bawang Merah dan Lemon Dapat Menghilangkan Bintik Hitam di Wajah. Seiring bertambahnya usia anda, biasanya akan muncul bintik bintik hitam di wajah. Jelas hal ini sangat mengganggu apalagi bagi mereka yang ingin terlihat cantik di usia yang tidak muda lagi. Anda dapat menggunakan berbagai produk penghilang bintih hitam namun ada cara alami yang dapat anda lakukan.
Seperti yang dilansir Healthcareasia berikut cara alami bawang merah dan lemon untuk menghilangkan bintik hitam di wajah
1. Bawang Merah
Anda mungkin tidak mengira bahwa bawang merah ternyata dapat menghilangkan bintik-bintik hitam di wajah. Ini karena bumbu dapur tersebut memiliki kandungan sebagai pemutih kulit alami. Sifat asam bawang merah dapat membakar dan memutihkan lapisan atas kulit Anda sehingga sel kulit mati dapat terangkat. Penggunaannya dengan cara menggosokkan irisan bawang merah di daerah kulit yang terdapat bintik hitam.
2. Lemon
Lemon kaya akan kandungan vitamin C, yang merupakan agen pemutihan alami lain yang sangat baik. Kandungan vitamin C yang berperan sebagai antioksidan dalam lemon dapat meratakan warna dan tekstur kulit, yang dapat memudarkan bintik-bintik hitam di wajah.
Cara penggunaannya :
Masukkan potongan-potongan lemon ke dalam wadah berisi air. Diamkan selama dua belas jam, ambil sari atau bulit yang terkikis dari kulitnya, lalu gosokkan pada permukaan kulit wajah yang terdapat bintik-bintik hitam. Diamkan sampai kering selama beberapa jam.
0 komentar: